KEBIJAKAN PRIVASI

Situs gkjjoyodiningratan.org adalah situs resmi GKJ Joyodiningratan (Anggota Persatuan Gereja-gereja di Indonesia) yang bertujuan untuk menyebarkan informasi kepada seluruh masyarakat terkhususnya jemaat Gereja Masehi Injili di Timor dimana saja. Setiap konten berita, pengumuman, video, gambar dan tulisan yang ditampilkan didalam situs ini merupakan hasil reportase dan olah bahan dari bidang Komunikasi dan Informasi (Kominfo) GKJ Joyodiningratan.

Untuk kepentingan melindungi privasi semua pihak termasuk pengujung situs, kami menyediakan Kebijakan Privasi (Privacy Policy) sehingga kami dapat menginformasikan tentang praktik privasi disitus ini dan menguraikan bagaimana kami mengumpulkan dan memproses informasi terkait dengan pengunjung situs

Kebijakan Privasi terkait Pengumpulan Informasi Personal.

Kebijakan Privasi kami terkait Pengumpulan Informasi Personal pengunjung adalah sebagai berikut.

Kami TIDAK mengumpulkan informasi personal pengunjung melalui situs ini tanpa persetujuan pengunjung. Data/informasi Personal setiap pengunjung yang kami kumpulkan hanya melalui pendaftaran menjadi User/Pengguna dan/atau Pemberian Komentar pada fitur Komentar Artikel, dan informasi yang kami kumpulkan tersebut diberikan secara langsung oleh Pengguna dengan tujuan agar kami dapat memberikan respon terhadap komentar ataupun kiriman yang telah dikirimkan pengguna. Setiap Informasi yang telah diberikan oleh Pengguna, tidak akan kami berikan/kirimkan/beritahukan kepada pihak manapun tanpa persetujuan dari Pengguna.

Jika dikemudian hari, Pengguna menginginkan untuk menghapus, mengubah atau memperbaiki informasi Personal yang telah dikirimkan ke situs kami, silahkan mengirimkan permintaan melalui email untuk selanjutkan akan kami proses dalam jangka waktu yang sesingkat-singkatnya.

Kebijakan Privasi terkait Informasi Non Personal.

Kebijakan Privasi terkait Informasi Non Personal adalah sebagai berikut;

Kami mengumpulkan beberapa jenis informasi non personal seperti cookie peramban, zona waktu, alamat IP, tanggal kunjungan, durasi, halaman yang dilihat, jenis peramban, jenis perangkat, jenis Sistem Operasi, dan rujukan URL. Pengumpulan jenis-jenis informasi ini bersifat anonim dan dikumpulkan ketika situs kami terhubung dengan penyedia layanan data analitik yang bertujuan untuk memetakan perilaku pengguna dalam mencari informasi melalui situs Sinode GMIT. Pemetaan perilaku pengguna situs ini dimaksudkan untuk pengembangan konten situs agar lebih sesuai dengan keinginan pengguna.

Jika ada hal yang belum dipahami terkait Kebijakan Privasi untuk Informasi Non Personal, silahkan hubungi kami melalui halaman kontak kami.